Peranan Bakteri yang Menguntungkan dan Merugikan Saluran Pencernaan
Peranan Bakteri yang Menguntungkan dan Merugikan |
Saluran cerna merupakan gerbang pertama bahan makanan sebagai sumber nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Ada peranan bakteri yang menguntungkan dan merugikan dalam proses penyerapan zat nutrisi.
Melihat pentingnya fungsi saluran cerna, sudah seharusnya kesehatan saluran cerna dijaga. Ada beberapa cara menjaga kesehatan saluran cerna, salah satunya dengan adanya bakteri dalam saluran cerna. Ada beberapa fungsi bakteri di dalam saluran cerna seperti.
1. Bakteri yang Menguntungkan saluran cerna dengan jalan
Menempel pada dinding, lalu berkembang biak memperbanyak diri, sehingga dapat melindungi saluran cerna. Bersaing dengan bakteri yang merugikan agar tidak dapat berkembang di dalam saluran cerna.
2. Menghasilkan senyawa khusus
Bakteri baik akan menghasilkan senyawa khusus yang menghalangi perkembangan bakteri jahat. Senyawa ini dapat membunuh bakteri buruk yang masuk ke dalam saluran cerna. Sehingga selalu sehat.
3. Produksi asam
Bakteri baik akan menghasilkan asam sehingga bisa menghambat pertumbuhan bakteri yang merugikan. Keasaman saluran cerna dapat membunuh bakteri yang merugikan, sehingga tidak bisa berkembang biak.
4. Menjaga kekebalan tubuh.
Manfaat lain dari bakteri yang menguntungkan adalah mampu mengaktifkan kekebalan tubuh, sehingga tubuh menjadi kuat dan tidak mudah terserang penyakit. Penyerapan zat nutrisi menjadi maksimal.
Setelah membahas bakteri baik dalam Peranan Bakteri yang Menguntungkan dan Merugikan. Kini akan dibahas mengenai bakteri yang merugikan. Bakteri ini dapat menimbulkan hal berikut.
1. Toxin
Bakteri merugikan dalam saluran cerna menghasilkan toxin atau racun yang bisa membahayakan kesehatan. Racun ini bisa menyerang berbagai organ dalam tubuh. Gejala awal keracunan yang terlihat adalah demam dan diare.
2. Menghalangi penyerapan
Jika jumlah bakteri merugikan banyak di dalam saluran cerna maka akan menghambat penyerapan zat nutrisi. Jika dibiarkan akan mengakibatkan kekurangan gizi sehingga dapat berakibat fatal bagi kesehatan.
Peranan Bakteri yang Menguntungkan dan Merugikan pada saluran cerna sangat penting untuk menjaga kesehatan saluran cerna. Menjaga komposisi bakteri menguntungkan dan merugikan merupakan cara menjaga kesehatan saluran cerna.
Tidak ada komentar: